Cara Cek BPJS Ketenagakerjaan Aktif atau Tidak dan Cek Saldo secara Online

CEK BPJS KETENAGAKERJAAN AKTIF ATAU TIDAK –  Seiring berjalannya perkembangan zaman, kini cara cek BPJS Ketenagakerjaan masih aktif atau tidak bisa melalui online. Artinya, anda bisa dengan mudah mengeceknya dimanapun anda berada. Cara cek kartu BPJS Ketenagakerjaan aktif atau tidak dan cek saldo secara online bisa menggunakan aplikasi BPJS Ketenagakerjaan, dan bisa juga melalui SMS. Begitu juga cara mencairkan BPJS Ketenagakerjaan.

Biasanya hal ini terjadi karena peserta kartu BPJS Ketenagakerjaan sudah lama tidak melakukan iuran BPJS Ketenagakerjaan. Bisa juga karena sudah tidak bekerja lagi pada perusahaan yang mendaftarkan anda sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan. Untuk lebih jelasnya silahkan anda baca di artikel ini.

Cara Cek BPJS Ketenagakerjaan Aktif atau Tidak

Cek BPJS Ketenagakerjaan aktif atau tidak
Sumber: manado.tribunnews.com

Seperti yang sudah disinggung di atas, bahwa untuk melakukan cek BPJS Ketenagakerjaan aktif atau tidak dan cek saldo, anda bisa menggunakan aplikasi BPJS Ketenagakerjaan online. Atau bisa juga melalui SMS dengan handphone anda.

Cek kartu BPJS Ketenagakerjaan masih aktif atau tidak, lebih baiknya menggunakan aplikasi online. Akan tetapi, hal yang perlu diingat untuk cek BPJS Ketenagakerjaan aktif atau tidak dengan menggunakan aplikasi online anda harus tahu nomor peserta BPJS Ketenagakerjaan.

Kenapa lebih baik menggunakan aplikasi online ? Untuk lebih jelasnya, di bawah ini ada penjelasan tentang cara cek BPJS Ketenagakerjaan aktif atau tidak dengan menggunakan sistem online.

1. Memakai Aplikasi BPJS Ketenagakerjaan Mobile

cek bpjs ketenagakerjaan aktif atau tidak
Sumber: dibacaonline.com

Cara mengecek BPJS Ketenagakerjaan masih aktif atau tidak yang pertama yaitu menggunakan aplikasi BPJS Ketenagakerjaan Mobile. Anda bisa download atau unduh aplikasinya di Google Play Store. Selain untuk mengecek aktif atau tidaknya, anda juga memanfaatkannya untuk cek saldo BPJS Ketenagakerjaan.

Cara menggunakan aplikasi ini cukup mudah dengan mengikuti petunjuk ketika sudah membuka aplikasi tersebut. Pertama anda melakukan registrasi menggunakan e-mail anda yang masih aktif. Setelah selesai regitrasi anda akan mendapatkan pesan untuk aktivasi sistem.

Jika sudah mendapatkan pesan aktivasi, lalu lakukan aktivasi dan sisitem pun sudah bisa anda operasikan. Langkah selanjutnya dengan mengisi data diri peserta pada tampilan sistem aplikasi yang sudah anda akivasi tadi. Dan selanjutnya ikuti petunjuk yang ada pada sistem aplikasi BPJS TK Mobile.

Kelebihan memakai aplikasi ini, anda bisa cek saldo juga dan ada kelebihan lainnya yang bisa anda cari-cari sendiri di aplikasi tersebut. Selain dengan cara menggunakan aplikasi ini, untuk cek saldo BPJS Ketenagakerjaan anda juga bisa melalui SMS online.

2. Memakai SMS Oline

cara cek bpjs ketenagakerjaan masih aktif atau tidak
Sumber: aturduit.com

Cek saldo BPJS Ketenagakerjaan melalui SMS tidaklah sulit. Hanya saja pengecekan hanya bisa dilakukan dengan menggunakan nomor GSM Telkomsel dan Indosat. Caranya cukup mudah yaitu dengan mendaftar terlebih dahulu ke nomor 2757, formatnya yaitu ketik DAFTAR kirim ke nomor 2757.

Tunggu balasan yang berisi menu pilihan, jika ingin mengecek saldo, maka anda bisa megirim SMS ke nomor yang sama dengan format yaitu ketik SALDO(spasi)Nomor Peserta BPJS Ketenagakerjaan anda. Tunggu balasan yang berisi informasi tentang saldo anda.

Nah… Demikian adalah cara-cara yang bisa anda lakukan jika ingin mengecek keaktifan atau cek saldo kartu peserta BPJS Ketenagakerjaan anda. Jangan sia-siakan pelayanan untuk mempermudah peserta BPJS Ketenagakerjaan yang sudah diberikan dari pihak BPJS Ketenagakerjaan ini.

Bagaimana ? Dengan adanya pelayanan cek BPJS Ketenagakerjaan aktif atau tidak secara online tentu sangat membantu bukan? Demikian informasi tentang cara mengecek BPJS Ketenagakerjaan aktif atau tidak. Apabila masih ada kendala, anda bisa kunjungi web resmi BPJS Ketenagakerjaan dengan klik di situs resmi BPJS Ketenagakerjaan, dengan cara kopi URL berikut ini http://www.bpjsketenagakerjaan.go.id/ lalu paste di mesin pencari.

Leave a Reply