Tanaman hias kaktus sering kita jumpai di halaman rumah orang sebagai bunga hiasan rumah. Kaktus merupakan tanaman hias batang dan daun, namun ada juga jenis-jenis kaktus yang berbunga.
Habitat asli tanaman hias ini adalah daerah gurun pasir, makanya kaktus memiliki bentuk yang unik dan berbeda dengan tanaman bunga lainnya. Dengan bentuk seperti itu, kaktus bisa bertahan hidup di daerah gurun pasir.
Pada umumnya tanaman hias membutuhkan penyiraman air setiap hari untuk kelangsungan hidupnya. Tetapi itu tidak terjadi pada kaktus, kaktus merupakan tanaman hias yang sangat mudah perawatannya, karena tidak harus di siram air setiap hari untuk kelangsungan hidupnya.
Kenapa seperti itu? Karena… Kaktus memiliki batang yang berlapis lilin dan jaringan spon yang mampu menyimpan cadangan air. Selain itu, kaktus juga memiliki akar yang panjang dan menyebar di dalam tanah untuk mencari dan menyerap air.
Bagi yang penasaran dengan tanaman hias kaktus, bisa berlama-lama untuk membaca dan melihat beberapa gambar jenis-jenis kaktus yang terangkum di artikel ini.
Jenis-jenis Kaktus yang Menarik dan Perlu Kita Ketahui
Dibalik keunikan dan kecantikan kaktus, ternyata kaktus memiliki banyak jenis yang perlu kita ketahui. Apalagi bagi pecinta tanaman hias, harus tahu jenis-jenis kaktus yang indah dan cantik untuk dijadikan koleksi tanaman hias di rumah. Berikut jenis-jenis kaktus yang perlu kita ketahui:
Kaktus Parodia
Jenia-jenis kaktus diantaranya ada Kaktus Parodia. Kaktus ini memiliki bentuk bulat seperti bola, dan berduri banyak. Kaktus ini bisa tumbuh bunga yang indah dibagian atas dengan warna yang cerah.
Bentuk bunganya sangat cantik dan indah, kaktus ini bisa ditanam di dalam pot, karena bentuknya yang bulat dan tidak terlalu besar. Jika dijadikan bunga hiasan sebaiknya ditaruh di tempat yang teduh, dan jangan terlalu lama terkena matahari.
Kaktus Melocactus
Kaktus ini habitatnya dari negara-negara di Benua Amerika. Jenis kaktus ini memiliki banyak spesies. Bentuknya bulat dan tumbuh bunga berwarna indah pada bagian atas.
Kaktus ini juga termasuk kaktus yang sangat bagus untuk dijadikan hiasan rumah. Karena memiliki bentuk yang tidak terlalu besar, bulat cantik, dan bunga yang sangat indah.
Kaktus Mammillaria Fraileana
Kaktus Mammillaria Fraileana Jenis kaktus dari spesies Mammillaria yang memiliki bentuk unik dan indah. Sebenarnya jenis kaktus Mammillaria banyak spesiesnya yang bagus, hanya saja Mammillaria Fraileana lebih bagus dan menarik di antara jenis spesies Mammillaria lainnya.
Kaktus ini memiliki duri yang halus dan tumbuh menutupi semua bagian batangnya. Jika sudah tumbuh besar kaktus ini terdapat bercak putih dibagian batangnya, dan tumbuh anak-anak kaktus disekitar batang.
Kaktus Haworthia Attenuata
Habitat kaktus jenis ini adalah dibagian Negara Afrika Selatan. Kaktus ini sangat mirip dengan tanaman Lidah Buaya. Bedanya, kaktus ini memiliki garis-garis putih disetiap batang daunnya. Tidak jarang juga yang menamai tanaman ini dengan nama Kaktus Zebra.
Kaktus ini memiliki keunikan dan keindahan yang menarik, sehingga cocok dijadikan hiasan rumah. Jika dijadikan hiasan rumah, sebaiknya tanaman ini diletakan ditempat yang teduh.
Kaktus Gymnocalycium
Kaktus ini memiliki bentuk yang unik dengan bunga yang sangat indah. Bentuknya Seperti labu berwarna hijau tua dan tumbuh duri disekeliling batangnya yang agak bulat seperti labu.
Keindahan bunganya yang berwarna pink ini memiliki daya tarik yang tersendiri. Sehingga banyak yang memanfaatkan tanaman ini sebagai tanaman hias di rumah. Seperti pada umumnya tanaman kaktus merupakan tanaman yang paling mudah perawatannya. Jadi tidak kaget jika banyak yang memanfaatkannya sebagai hiasan rumah.
Kaktus Ferocactus
Kaktus jenis ini memiliki bentuk batang yang agak bulat dengan dihiasi lekukan-lekukan yang vertikal. Pada umumnya kaktus memiliki duri yang biasa-biasa saja, namun jenis kaktus ini malah menggunakan duri-durinya untuk daya tariknya.
Kaktus ini memiliki duri yang menarik dengan warna merah jambu dan tumbuh memenuhi batang kaktus. Kaktus ini bisa tumbuh besar dengan diameter sampai 50 cm. Namun, jika ingin hasil pertumbuhan tanaman ini maksimal pastinya perlu perawatan yang baik. Seperti pemberian pupuk dan penyiraman yang teratur.
Kaktus Echinocactus Grusonii
Kaktus memang tumbuhan yang mempunyai keunikan pada batangnya. Seperti jenis kaktus yang satu ini, keunikan batangnya yang mirip gentong ini membuat daya tarik tersendiri. Bulat dan penuh duri dengan warna batang hijau tua dan warna durinya putih kekuningan.
Kaktus ini juga banyak yang memanfaatkannya untuk hiasan rumah. Kaktus memang tanaman hias yang cukup besar peminatnya, karena seperti yang sudah dibahas, tanaman ini tidak membutuhkan perawatan yang rutin setiap hari.
Kaktus Astrophytum
Kaktus ini merupakan jenis kaktus yang mudah berbunga. Dengan bunga yang sangat cantik dan indah, ditambah memiliki varian warna yang bermacam-macam, ada warna merah, ungu, putih, dan kuning. Jadi sangat bagus sekali buat hiasan rumah.
Kaktus jenis ini merupakan kaktus yang bisa ditanam di dalam pot, karena bentuknya yang tidak terlalu besar ditambah pertumbuhannya sangat lambat.
Kaktus Ariocarpus
Kaktus Ariocarpus merupakan jenis kaktus yang tidak berduri. Berbeda dengan jenis kaktus pada umumnya yang dikelilingi duri dibatangnya. Bentuk kaktus ini juga boleh dibilang sangat unik dan menarik, karena berbentuk prisma yang menyirip.
Kaktus yang seperti ini sudah pasti sangat cocok dijadikan bunga hiasan rumah. Karena selain bentuk batangnya yang unik dan menarik, kaktus ini juga bisa berbunga dibagian atasnya. Bunganya pun bermacam-macam warna yang cantik. Ada warna ungu, pink, putih, kuning, dan merah.
Kaktus PincushionÂ
Kaktus ini memiliki bentuk tidak kalah unik dan menarik dengan kaktus lainnya. Apalagi duri-duri yang tumbuh sangat halus. Kaktus ini juga berbunga, dan tumbuh melingkar dibagian atasnya. Dengan warna bunga yang cantik sangat bagus untuk dijadikan hiasan rumah.
Biasanya kaktus ini tumbuh berkelompok, namun jika terdapat di tanah yang cocok dengan habitatnya. Kalau di Indonesia jenis kaktus ini biasa disebut dengan kaktus bantalan.
Kaktus Opuntia
Kaktus ini mempunyai panggilan akrab yaitu kaktus centong, karena bentuk daunnya yang mirip dengan centong nasi. Kaktus jenis ini merupakan kaktus yang sering kita jumpai di halaman rumah-rumah. Biasanya di tanam di halamannya langsung, dan tidak menggunakan pot bunga.
Selain bisa dimanfaatkan sebagai hiasan rumah, tanaman ini juga bisa menjadi obat herbal. Menurut penelitian kaktus ini bisa dijadikan obat herbal untuk mencegah penyakit, karena mengandung antioksidan yang bagus.
Kaktus Saguaro
Kaktus yang satu ini bisa tumbuh besar dengan ketinggian bisa mencapai 20 meter, dan berat 10 ton. Makanya banyak yang menjuluki kaktus ini dengan nama kaktus raksasa. Habitat ini banyak ditemukan di Negara-negara Amerika.
Kaktus Saguaro merupakan kaktus terbesar di dunia dengan usia hidup sampai ratusan tahun. Kaktus ini bisa tumbuh besar namun, pertumbuhannya sangat lambat. sehingga memakan waktu yang lama. Bayangkan saja, kaktus ini saat usia 50 tahun baru tumbuh tinggi sekitar 2 meter. Padahal seperti yang sudah dijelaskan bahwa kaktus ini bisa tumbuh dengan ketinggian 20 meter.
Kaktus yang besar ini juga berbunga, bungnya berwarna putih. Kemudian bunga ini akan berubah menjadi sejenis buah yang bisa dikonsumsi. Demikian informasi tentang jenis-jenis kaktus yang perlu kita ketahui. Semoga artikel ini bermanfaat, terima kasih.