Sebelum kita membahas tentang manfaat air kelapa tua, akan lebih baik jika kita cari tahu tentang apa saja yang perlu diketahui mengenai kelapa tua. Apa sih pentingnya membahas kelapa tua? Bukannya yang sering dibahas dan dicari adalah kelapa muda.
Pertanyaan seperti ini yang membuat kita mengabaikan tentang kelapa tua. Padahal, jika kita mau membahas tentang kelapa tua, kita akan membuka banyak pengetahuan yang sangat bermanfaat. Seperti halnya manfaat air kelapa tua.
Kelapa tua maupun kelapa pada umumnya, terdiri dari empat komponen, yaitu: Serabut, tempurung atau batok, daging kelapa, dan air kelapa. Yang mana seiring waktu masing-masing memiliki pertumbuhan. Dan masing-masing memiliki manfaat yang berbeda-beda.
Mungkin dari kualitas rasa, kelapa tua sudah tidak sesegar dan seenak kelapa muda. Namun, dari kualitas manfaat, kelapa tua lebih banyak manfaatnya.
Kelapa Tua dan Manfaat-manfaat yang Ada Pada Kelapa Tua
Kelapa tua adalah kelapa yang sudah berusia dan sudah melewati banyak pertumbuhan. Pertumbuhan kelapa sendiri dari bunga sampai menjadi kelapa tua memakan waktu kurang lebih-10 Bulan.
Dari waktu tersebut, kelapa mengalami beberapa perubahan. Pertama dari bunga (Mayang/Manggar) kemudian berubah jadi kelapa kecil yang belum berisi atau sering disebut bluluk.
Bluluk mengalami pertumbuhan bentuk menjadi semakin besar yaitu kelapa muda yang belum ada dagingnya atau sering disebut cengkir. Di usia ini kelapa sudah mengandung air, namun kadar gulanya belum maksimal. Jadi rasa air kelapanya masih asam.
Kemudian tumbuh menjadi kelapa muda. Yaitu kelapa muda yang sudah layak konsumsi, karena di usia ini daging dan air kelapa sangat segar dan enak dikonsumsi. Di usia ini juga, biasanya ukuran dan berat kelapa mencapai titik maksimal.
Setelah itu, kelapa akan menginjak usia kelapa tua. Di sini kelapa akan mengalami perubahan lagi. Biasanya yang paling terlihat jelas adalah perubahan warna kulit kelapa. semakin menginjak usia tua, kulit kelapa akan semakin menggelap. Pada akhirnya kulit kelapa akan mengering dan berwarna coklat kehitaman.
Terakhir, kelapa yang sudah menginjak usia tua dengan kulit kelapa kering dan berwarna coklat kehitaman. Dalam bahasa jawa sering disebut kelapa kiring. Kelapa ini lebih baik jangan dikonsumsi, karena sudah waktunya untuk dijadikan benih kelapa. Biasanya untuk menjadi benih, cukup dibiarkan saja. Dan kelapa ini akan tumbuh berkecambah, setelah itu baru siap ditanam.
Manfaat Kelapa Tua
Yang dimaksud di sini adalah manfaat daging kelapa yang sudah tua. Perlu diketahui, sudah sejak dari zaman nenek moyang daging kelapa tua sering digunakan sebagai bahan dasar makanan. Entah dijadikan santan maupun ampas kelapa.
Daging kelapa merupakan hasil pertumbuhan dari endospermium atau cairan yang mengandung enzim-enzim penting bagi kesehatan tubuh manusia, semakin bertambahnya usia kelapa cairan ini akan semakin mengeras di dinding tempurung.
Daging kelapa tua bisa dimanfaatkan sebagai santan, yang mana santan merupakan bahan dasar berbagai macam makanan seperti kue lapis, kolak, bubur kacang hijau dan makanan-makanan lainnya.
Selain itu, kelapa yang diparut atau dihaluskan bisa juga menjadi bahan dasar makanan lainnya, Meskipun pada dasarnya kelapa dihaluskan untuk diperas dan diambil santannya.
Selain manfaat daging kelapa tua sebagai bahan dasar makanan, daging kelapa tua juga bisa dimanfaatkan sebagai bahan sumber minyak nabati. Karena, di usia kelapa tua, daging kelapa kaya akan kandungan minyaknya sampai titik maksimal yaitu 30%.
Manfaat Air Kelapa Tua
Secara pertumbuhan air kelapa semakin tua semakin sedikit volumenya. Terbukti jika kelapa tua digoyang-goyang air kelapa akan berbunyi atau kocak. Karena, kelapa semakin tua kadar airnya semakin berkurang. Dan titik maksimal kadar air kelapa terjadi sewaktu kelapa berusia muda.
Bukan hanya kadar volume airnya yang menurun, kadar gulanya pun juga ikut menurun. Hal ini terbukti dengan rasa air kelapa tua yang kalah manisnya dengan air kelapa muda.
Namun dari kualitas manfaatnya air kelapa tua tidak kalah dengan air kelapa muda. Air kelapa tua secara medis maupun non medis sejak dahulu memang sudah dipercaya bisa sebagai obat penawar maupun obat penyembuh penyakit.
Air kelapa memang banyak kandungan yang bagus untuk kesehatan tubuh seperti:
– Bisa mencegah penyakit jantung.
– Menetralisir racun
– Menjaga dan memperbaiki fungsi ginjal.
– Bagus untuk menaikan trombosit tubuh.
– Mengatasi pusing ketika mabuk.
– Dll.
Kandungan-kandungan yanga ada di air kelapa tua seperti:
– Kandungan gula ( Glukosa, Fruktosa, Sukrosa ).
– Kandungan asam amino ( Asam Aspartat, Glutamat, Ariginin, Leusin, Prolin, dan masih banyak lagi ).
– Kandungan mineral ( Kalium, Kalsium, Magnesium, Klorida, dan Natrium ).
– Vitamin C.
Komposisi kandungan air kelapa sangat mendekati cairan isotonik. Sehingga air kelapa juga bisa di golongkan menjadi minuman isotonik. Yang mana minuman isotonik adalah minuman yang bagus karena cepat untuk menggantikan ion-ion tubuh yang hilang.
Selain bagus untuk kesehatan tubuh, manfaat air kelapa tua juga bisa digunakan untuk membuat minuman seperti nata de coco. Air kelapa tua juga bisa juga dimanfaatkan untuk membantu pertumbuhan rambut.
Mengenai manfaat air kelapa tua sangatlah banyak bukan? Dari tulisan di atas mungkin kita yang tadinya belum tahu manfaat air kelapa tua, sekarang menjadi banyak pengetahuan tentang air kelapa tua.
Sering kita lihat, bahkan mungkin kita pernah menyia-nyiakan air kelapa tua karena belum tahu akan banyaknya manfaat air kelapa tua. Mulai sekarang bisa kita maksimalkan jika mendapati air kelapa tua.
Manfaat Serabut Kelapa Tua
Buah kelapa semakin tua semakin kaya manfaat. Termasuk juga serabut dari buah kelapa tua. Jika kita orang yang mencintai kerajinan tangan, pasti tahu akan kerajinan tangan yang dibuat dari serabut kelapa.
Banyak sekali orang-orang yang memanfaatkan serabut kelapa, terutama sabut kelapa tua untuk dibuat menjadi kerajian tangan seperti:
– Tali Pengikat.
– Keset Pintu.
– Spon Pencuci Piring.
– Sapu.
– Dll.
Selain untuk untuk kerajinan tangan sabut kelapa tua juga bisa dimanfaatkan sebagai bahan bakar tungku.
Manfaat Tempurung Kelapa Tua
Tempurung kelapa atau sering disebut batok kelapa juga bermanfaat bagi manusia. Dalam hal ini akan lebih bagus batok kelapa yang sudah tua. Karena, semakin tua batok kelapa semakin kuat atau keras.
Macam-macam pemanfaatan batok kelapa tua, misalnya untuk kerajinan tangan seperti:
– Gayung.
– Sendok Nasi/Makan.
– Mangkuk.
– Gelas.
– Dll.
Sama halnya dengan serabut kelapa, batok juga bisa dimanfaatlkan sebagai bahan bakar.
Macam-macam Kelapa
Untuk menambah pengetahuan, kita juga perlu tahu tentang macam-macam kelapa. Mungkin yang sering kita lihat, kita cari adalah kelapa hijau. Karena kelapa hijau merupakan kelapa yang paling dicari-cari, seperti kita saja kalau mencari es kelapa, pasti kebanyakan mencarinya es kelapa hijau.
Berikut beberapa macam kelapa yang perlu diketahui:
– Kelapa Hijau.
– Kelapa Merah.
– Kelapa Gading.
Tabel Kandungan Kelapa
Ini adalah daftar kandungan-kandungan kelapa, ini juga bisa buat menambah pengetahuan kita. Semoga dengan artikel ini kita semua bisa lebih tahu tentang kelapa, khususnya manfaat air kelapa tua yang sering kita abaikan akan manfaatnya.
Demikian berbagi pengetahuan tentang kelapa tua. Bisa dilihat juga artikel lainnya yang membahas tentang kelapa dengan klik di sini.